Jumat, 21 Mei 2010

HEART

"kekuatan hati melebihi segala hal"

"iringan nada itu warna darah untukku"

"jadikan penyesalan sebagai pembelajaran, bukan harapan untuk kembali ke masa lampau"

" jadikan gadis itu yang bisa menghalalkanmu"

"hidup - mati, kaya - miskin, senang - sedih, sekejap - selamanya"

"tak ada kebahagiaan yang paling bahagia, melainkan berbagi"

"sisi kirimu terletak racun, sisi kananmu terletak madu, mana yang kamu pilih?"
(karena sebenarnya yang baik dan buruk itu jelas terlihat)

"kemewahan yang paling mewah adalah kesederhanaan"

"separuh nyawaku hilang, dan kini aq hidup dengan separuh nyawaku"
(jika dibagi lagi kamu cuma mendapat seperempat)

" mata air itu terlihat jernih dan segar, setelah aq dekati, itu sarang minum ular berbisa "

"jangan pernah membohongi hatimu, karena itu bisikan kalbumu"
"ALLAH"

Rabu, 19 Mei 2010

SUNGAI BAWAH LAUT

Beberapa dari kita telah mengetahui adanya sungai di bawah laut. Sangat mustahil memang, tapi ini adalah nyata. Beberapa ilmuan tercengang dengan adanya sungai di bawah laut. Mereka takjub akan hal ini yang jauh dari teori - teori sifat air. Air laut yang asin tidak bisa menyatu dengan air sungai tawar yang ada pada dasar laut itu.
Tak tanggung - tanggung penemu awal sungai bawah laut itu masuk ke agama Islam, setelah dia tahu bahwa sudah tertera dalam Al Qur'an tentang sungai bawah laut memang ada. Menurutnya Al Qur'an adalah sumber ilmu yang asli, bahkan sains pun tidak bisa mengalahkan ilmu Al Qur'an.
disamping ini adalah gambar perjalanan menuju sungai bawah laut.










disamping ini adalah fenomena sungai dibawah laut.
Memang benar - benar fenomena yang menajubkan. Tanpa kehendak-Nya semua ini tak akan terjadi. Apa kita masih belum percaya akan keberadaan-Nya dengan fenomena ini? Sudah saatnya kita memperbaiki hidup kita.Allah telah menunjukkan kuasa-Nya. Tidak usah buang waktu lagi untuk kembali berjalan menuju jalan-Nya. Semoga kita merupakan orang - orang yang ber iman dan selalu diberi petunjuk oleh Allah. Amin.

CARA MEMBUAT BLOGGER GRATIS

Berikut ini adalah beberapa cara untuk membuat blog gratis,
Caranya adalah :
  • Buat e mail dari google.
  • contoh ryzeercrz@gmail.com
  • setelah e mail jadi klik di my account
  • ambil "blogger"
  • ikuti langkah langkah pada sarat tersebut.
  • mudah kok, bahasnya juga memakai bahasa Indonesia
Selamat mencoba..... semoga bermanfaat ^^

Selasa, 18 Mei 2010

HIDUP ADALAH ANUGERAH TERBESAR

Banyak sekali di sekeliling kita, orang - orang yang selalu membenci hidupnya. Kenapa saya hidup? Kenapa hidup saya seperti ini? Mengapa dunia sekejam ini? Mengapa sulit sekali menjalani hidup? dan masih banyak lagi petanyaan yang mereka katakan. Tak jarang juga, beberapa diantara kita memilih mengakhiri hidupnya karena pesimis dengan masa depanya.
Mari kita kaji bersama permasalahan - permasalahan dalam hidup ini. Semua orang mempunyai masalah serta tekanan. Semua orang mempunyai latar belakang yang buruk. Karena manusia di bekali nafsu dan jauh dari kesempurnaan yang dimiliki-Nya. Tak satupun manusia yang luput dari dosa, karena manusia bukan malaikat yang hanya diciptakan untuk taat kepada-Nya.
Pekerjaan? banyak orang yang mengeluh dengan pekerjaan yang dimilikinya sekarang, bahkan tak jarang disekililing kita yang masih menjadi pengangguran. Banyak komentar sana sini, salah pemerintah, salah oknum ini, oknum itu, tanpa melihat kesalahan yang ada pada diri kita sendiri. Sudahkah kita berjuang untuk mendapatkan pekerjaan yang menurut kita layak???? ( yang belum bekerja dan sudah bekerja )Apakah pekerjaan ini terbaik buat saya?? ( untuk yang sudah bekerja ) Mari kita belajar untuk intropeksi diri kita, untuk mendapat pekerjaan yang kita inginkan itu tidak mudah. Banyak desakan dan tuntunan untuk mendapatkanya. Sudahkah kita sabar dan terus ber ikhtiar? Sudahkah kita meyakinkan diri kita bahwa kita mampu? Sudahkah kita selalu meminta kepada yang menghidupkan dan mematikan kita?
Banyak sekali pertanyaan intropeksi diri yang lainya. Timbulkan sifat optimis dan pantang menyerah. Pelajari pekerjaan apa yang akan kita tuju. Agar sebelum meminta kenaikan gaji, kwalitas kerja kita memang pantas untuk mendapat gaji yang besar.
Syukuri setiap helai nafas kita, do the best every second ( lakukan yang terbaik setiap detiknya ). Jangan pernah bersedih berkepanjangan, karena sedikitpun sedih tidak ada manfaatnya dan tidak akan mengubah hidup anda, melainkan hanya mengubah wajah keriput, dan menimbulkan penyakit.

KEBAHAGIAAN KADANG BERSANDING DENGAN KEPEDIHAN

Perjuangan membuatku merasa hidup semakin berarti. Tak bisa dipungkiri, semua dari kita pernah dan akan merasakan rasa sedih, kecewa, atau bahagia. Namun jarang dari kita yang bisa menggunakan semua itu untuk dijadikan pembelajaran dalam hidup.
Sedikit saya uraikan beberapa pengalaman pahit dalam hidup saya. "Singkat cerita" pada usia saya yang ke 20 ada berbagai masalah hidup yang hampir membuat saya gila. Bahkan sempat saya down, berfikiran bahwa "hidup tak perlu saya perjuangkan lagi".
Diawali dengan harus keluar dari 'kuliah', karena beberapa faktor, saya harus keluar dan menjadi pengangguran. Saya masih berusaha untuk berfikir positif, mungkin kuliah bukan jalan saya. Sekitar dua bulan, saya harus kehilangan seseorang yang sangat berpengaruh dalam hidup saya, sebut saja "pacar". Hampir lima tahun saya belajar berbagi denganya, dan ending-nya pengkhianatan ( dia selingkuh ). Hal ini membuat saya semakin tertekan.
Tak apa, mungkin hal ini terjadi karena kesalahan saya. berberapa pekan kemudian kembali terjadi permasalahan dalam keluarga saya. Yang harus membuat saya keluar dari rumah saya. 
Sudah habis apa yang saya punya, keluarga, pacar, dan jalan masa depan ( pikir saya ). Tiap hari kerjaan saya tidur, menyendiri, begadang dan bermalas - malsan, karena saya pikir tidak ada jalan lagi yang bisa membuat saya bahagia. 
1 Bulan kemudian, pagi hari saat saya masih terlelap tidur ada yang membangunkan saya. Dengan suara pelan dia berkata " Bangun, cuci mukamu yang kusut dan gapailah kembali masa depan dan kebahagiaanmu". Ada satu lowongan kerja di tempat saya " kata dia ".
Gak pake lama, mandi dan belajar bekerja ditempatnya. Pelajaran apa yang saya dapat dari semua kisah ini? Hanya demi 1 pekerjaan banyak cobaan yang datang pada saya. Berdampingan dengan kepahitan ada kebahagiaan.
Jangan takut teman, semua derita akan berakhir, dan jika kalian mau beruasaha dan belajar pasti akan bahagia pada akhirnya. Jangan takut jika kalian kehilangan semua yang kalian punya, karena kalian masih mempunyai ALLAH!!! yang kasih sayang-Nya melebihi seorang ibu kepada bayinya yang baru lahir.Dan beberapa pekan kemudian, Keluarga saya membaik dan kami hidup BAHAGIA bersama.

Semoga kisah saya ini bermanfaat. Amin.